Pariwarajambi.com – Gubernur Jambi, Al Haris memberikan motivasi pada ribuan mahasiswa baru Universitas Jambi di Balairung Kampus Unja Mandalo, Selasa (08/08/2023).
Pada perkenalan kehidupan kampus mahasiswa baru Universitas Jambi itu, Gubernur Jambi Al Haris berpesan agar tidak menyia-nyiakan waktu belajar dan bertekad dengan semangat mengejar cita-cita.
“Niatkan melangkah dengan pasti, tertuju pada tujuan, arah mana yang akan dicapai, meski banyak tantangan, tanamkan kita ingin merubah hidup keluarga kita dan masa depan. Buat bangga keluarga, ayah ibuk kita,” kata Al Haris pada 5.965 mahasiswa baru UNJA.
Al Haris juga menantang ribuan mahasiswa baru UNJA tersebut untuk berani bermimpi, berani bercinta-cita setinggi mungkin. Dikatakan orang nomor satu di Jambi itu tidak ada hal yang tidak mungkin jika sudah digariskan Tuhan yang maha esa.
“Saya juga sekolah sulit, sekolah sambil bekerja, jual koran, jual martabak untuk biaya sekolah, dengan semangat dan kebulatan tekad saya harus bisa membuat bangga keluarga, dengan kerja keras hingga bisa seperti saat ini. Jadi tidak ada yang tidak mungkin, anak seorang petani, anak miskin pun harus berani bermimpi. Masa depan ada ditangan kita, orang lain membantu dengan doa,” ujar Al Haris.
Oleh karena itu, Al Haris menegaskan agar mahasiswa baru Universitas Jambi tersebut tidak menyia-nyiakan kesempatan selama di kampus itu untuk belajar dengan baik.
“Apa lagi kuliah di UNJA ini persiapan luar biasa, mengikuti seleksi dengan ribuan orang, yang terbaiklah yang lulus kuliah disini. Kita menghadapi tantangan masa depan luar biasa, persaingan luar biasa, oleh sebab itu sumber daya manusia kita harus unggul kalau tidak, tidak bisa bersaing dengan teman kita lainnya,”
“Selama disini belajarlah dengan baik, ambil, pelajari ilmu dengan baik, tidak hanya dibuku saja, banyak ilmu lainya di pelajari.
Ijazah hanya tanda belajar formal, siapkan diri dengan baik, pertama siapkan skill kemampuan bahasa, IT digital harus belajar, belajar etika juga. Kita harus optimis dalam setiap langkah apapun, yakin akan tercapai suatu tujuan jika dengan semangat,” sebut Al Haris lagi.(rky)